SISTEMATIKA PENULISAN PROPOSAL SKRIPSI
1. Judul : ……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………. ……………………………………
(isikan titik-titik dengan judul penelitian)
2. Latar Belakang Masalah
Penelitian dilakukan untuk menjawab keingintahuan peneliti untuk mengungkapkan suatu gejala/konsep/dugaan atau menerapkannya untuk suatu tujuan. Kemukakan hal-hal yang mendorong atau argumentasi pentingnya dilakukan penelitian. Uraikan proses dalam mengidentifikasikan masalah penelitian.
3. Perumusan Masalah
Rumuskan dengan jelas permasalahan yang ingin diteliti. Uraikan pendekatan dan konsep untuk menjawab masalah yang diteliti, hipotesis yang akan diuji atau dugaan yang akan dibuktikan. Uraian perumusan masalah tidak harus dalam bentuk kalimat tanya.
4. Batasan Masalah
Jelaskan definisi, asumsi, dan lingkup yang menjadi batasan penelitian.
5. Tujuan Penelitian
Berikan pernyataan singkat mengenai tujuan penelitian. Penelitian dapat bertujuan menjajaki, menguraikan, menerangkan, membuktikan atau menerapkan suatu gejala, konsep atau dugaan, membuat suatu prototipe, atau mengembangkan suatu sistem.
6. Manfaat Penelitian
Sebutkan manfaat hasil penelitian pada pengembangan ipteks, pembangunan, dan/atau kelembagaan.
7. Landasan Teori / Tinjauan Pustaka
Usahakan pustaka terbaru, relevan, dan asli dari jurnal ilmiah. Uraikan dengan jelas kajian pustaka yang menimbulkan gagasan dan mendasari penelitian yang akan dilakukan. Tinjauan Pustaka menguraikan teori, temuan, dan bahan penelitian lain yang diperoleh dari acuan, yang dijadikan landasan untuk melakukan penelitian yang diusulkan. Uraian dalam Tinjauan Pustaka menjadi landasan untuk menyusun kerangka atau konsep yang akan digunakan dalam penelitian. Tinjauan Pustaka mengacu pada Daftar Pustaka.
8. Metodologi Penelitian
Uraikan metode yang digunakan dalam penelitian secara rinci. Uraian dapat meliputi peubah dalam penelitian, model yang digunakan, rancangan penelitian, teknik pengumpulan data dan analisis data, cara penafsiran dan penyimpulan hasil penelitian. Untuk penelitian yang menggunakan metode kualitatif, dapat dijelaskan pendekatan yang digunakan, proses pengumpulan dan analisis informasi, proses penafsiran, dan penyimpulan hasil penelitian.
9. Sistematika Penulisan Laporan
Tuliskan sistematika laporan skripsi yang akan disusun sesuai dengan format yang ditetapkan di Institusi / Lembaga..
10. Jadwal Pelaksanaan Penelitian
Buatlah jadwal kegiatan penelitian yang meliputi kegiatan persiapan, pelaksanaan dan penyusunan laporan penelitian dalam bentuk bar-chart. Jadwal pelaksanaan mengacu pada Metode Penelitian.
11. Daftar Pustaka
Gunakan sistem nama dan tahun, dengan urutan abjad nama pengarang, tahun, judul tulisan/buku, kota, dan nama jurnal atau penerbit.
Format pengetikan proposal seminar dan skripsi
Bahasa yang digunakan :
- Bahasa Indonesia; atau
- Bahasa Inggris.
Bahan yang digunakan
- Kertas HVS 70 gr, ukuran A4, warna putih
Format yang digunakan
- Naskah diketik dengan tinta hitam, font times new roman, 12 pt;
- Pengetikan 2 (dua) spasi ;
Margin :
⇒ Margin atas : 4 cm dari tepi kertas
⇒ Margin kiri : 4 cm dari tepi kertas
⇒ Margin bawah : 3 cm dari tepi kertas
⇒ Margin kanan : 3 cm dari tepi kertas
Sampul muka
- Dibuat dari karton manila atau yang sejenis, dengan motif polos;
- Warna : Biru
Sistematika penulisan isi proposal penelitian adalah sebagai berikut
Bagian muka, secara berurutan terdiri dari :
1. Halaman sampul depan
2. Halaman pengesahan
3. Halaman daftar isi
Bagian utama, secara berurutan terdiri dari :
I. Judul
II. Latar Belakang
III. Identifikasi Masalah
IV. Batasan Masalah
V. Tujuan Penulisan
VI. Manfaat Penulisan
VII. Tinjauan Pustaka
VIII. Metodologi
IX. Sistematika Penulisan
X. Jadwal Penelitian
XI. Daftar Pustaka
CONTOH : Sistematika Penulisan
IX. Sistematika Penulisan
Sistematika penulisan dalam tugas akhir ini, disusun sebagai berikut :
1. Halaman judul
2. Halaman pengesaahan
3. Kata pengantar
4. Daftar isi
BAB I PENDAHULUAN
Berisi tentang uraian latar belakang masalah, perumusan masalah, pembatasan masalah, tujuan, manfaat dan sistematika penulisan
BAB II TEORI PENUNJANG
Bab ini berisi teori-teori dasar yang akan digunakan sebagai acuan dalam memahami dan memacahkan permasalahan yang dibahas
BAB III PEMBAHASAN
Bab ini berisi pembahasan tentang topik yang dikaji termasuk analisis dan interpretasi
BAB IV PENUTUP
Bab ini berisikan kesimpulan dari penulisan tugas akhir . Bila perlu diberikan saran untuk permasalahan yang dibahas.
HALAMAN PENGESAHAN
Judul : ............................................................................................................
.............................................................................................................
.............................................................................................................
Nama Mahasiswa : ...............................
NIM : ...............................
Telah diseminarkan pada tanggal : ...........
Semarang, Juni 2010
Pembimbing I Pembimbing II
Nama Dosen I Nama Dosen II
NIP. NIP.
Mengetahui
Ketua Jurusan Matematika
Dr. Widowati, S.Si,M.Si
NIP. 1969 02 14 1994 03 2 002
Semangat Pena
Semangat Sukses
Semangat Blogging
Blogging itu bukan tentang berapa banyak postingan, bukan pula berapa banyak statistik pengunjung.
Blogging adalah tentang berapa banyak pengetahuan dan pengalaman yang kamu miliki dan kamu bagi melalui blog ini.
(Konno Yuki)
Blogging adalah tentang berapa banyak pengetahuan dan pengalaman yang kamu miliki dan kamu bagi melalui blog ini.
(Konno Yuki)
Time Zone
Statistik Mingguan
Diberdayakan oleh Blogger.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar