SAMBUTAN RAPAT KERJA SENAT MAHASISWA FMIPA UNDIP

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarokatuh,

SALAM LEGISLATIF!!!

Pertama mari kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah,Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan ridho-Nya, kita dapat menghadiri Rapat Kerja Senat Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Diponegoro tahun 2011.

Saya mengucapkan selamat datang kepada para Senator Mahasiswa FMIPA UNDIP 2011, kita adalah orang-orang yang terpilih, orang yang mengemban amanah dari civitas akademika FMIPA untuk menjadikan FMIPA ini menjadi lebih baik dan maju, maka sudah sepatutnya kita harus bangga dengan posisi kita saat ini, dan melaksanakan amanah ini dengan maksimal.

Rapat Kerja hari ini adalah bagian dari peran aktif bersama untuk mengidentifikasi masalah kunci dan memformulasikan tujuan pembangunan FMIPA. Rapat kerja hari ini juga merupakan kesempatan yang baik untuk meningkatkan koordinasi dan kerja sama antara senator mahasiswa. Sebab tanggung jawab kemajuan FMIPA ke depan menjadi tanggung jawab bersama yang tentu membutuhkan koordinasi, sinergistas dan kerja sama. Senat Mahasiswa FMIPA lahir dilandasi oleh semangat membangun FMIPA, tentunya kita harus senantiasa mengedepankan kemajuan dan pembangunan dalam membuat kebijakan nantinya untuk mencapai kemajuan bersama.

Apalagi saat ini, FMIPA sedang dihadapkan pada beberapa tantangan strategis, baik dalam konteks Fakultas, Universitas maupun Nasional. Dengan pergantian rektor, pembantu rektor, dekan beserta perangkatnya merupakan tantangan bagi kita bagaimana kita memanfaatkan momentum ini untuk memberikan warna baru di FMIPA pada khususnya, dan UNDIP pada umumnya, serta menyentuh tataran nasional. Karena kita adalah bagian dari perubahan itu, yang akan terus melangkah menuju kemajuan.

Oleh sebab itu saya mengajak seluruh jajaran senat mahasiswa FMIPA untuk meningkatkan kerja sama yang intensif daerah dalam upaya mengantisipasi berbagai macam tantangan domestik dan global melalui strategi kebijkan pembangunan yang beroritentasi pada kemajuan.

Senator Sekalian,
Sebagai lembaga legislatif kewenangan dan fungsi Senat belum banyak dirasakan oleh masyarakat FMIPA. Untuk menjadi lembaga yang benar-benar mewakili aspirasi masyarakat FMIPA, maka sudah seharusnya kita mengoptimalkan kerja kita dan mewadahi aspirasi dari seluruh masayarakat MIPA. Tentunya untuk melakukan semua itu kita harus lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, sesuai dengan misi kita : Menjalin hubungan baik antara mahasiswa MIPA dengan lembaga mahasiswa dan civitas akademika MIPA, optimalisasi fungsi senta mahasiswa dalam hal peningkatan pelayanan, serta menjembatani aspirasi antara mahasiswa dengan birokrasi.

Oleh karena itu, melalui Raker ini kita akan memulai kerja secara bersama-sama untuk membangun sistem kerja yang efektif antara mahasiswa dan birokrasi, agar tujuan kita bisa terwujudkan, dan FMIPA yang lebih baik akan tercipta.

Ke depan, banyak hal yang akan kita hadapi atau atasi bersama maka kerjasama, saling menjaga dan mengingatkan adalah hal harus kita jaga selalu.
Semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala, Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan taufik dan hidayah-Nya kepada kita semua dalam mengikuti rapat kerja ini. Semoga membawa perbaikan bagi kinerja senat dalam memperjuangkan kemajuan pembangunan dan kesejahteraan civitas akademika MIPA. Selamat bekerja.

Salam legislatif!!!!

Senat Mahasiswa 2011 jaya!!!

Wa’alaikummussalam Warahmatullahi Wabarokatuh,

KETUA SENAT MAHASISWA FMIPA UNDIP



KELIK ISBIYANTORO

Kelik Isbiyantoro

| I'm Moslem, Writer, Statistician, Designer. | Humorous, Perfectionist, Artistic. | "Will be the heir to heaven Al Firdaus" |

Tidak ada komentar:

Posting Komentar